Sukseskan Program Pemerintah,FPML Gelar Vaksinasi Terpadu


SWARA LUKTIM - Demi mensukseskan program pemerintah dalam upaya mengurangi angka penularan Covid-19 di wilayah kecamatan Luwuk Timur, Forum Pemuda Luwuk Timur (FPLT)  menggelar vaksinasi terpadu yang dipusatkan di tribun sepak bola desa Kayutanyo Rabu (20 /10/2021).

Tak hanya Forum Pemuda Luwuk Timur (FPML). Kegiatan tersebut didukung pula oleh unsur Forkompimcam  yang berkerja sama dengan Vaksinator PKM Hunduhon, pihak Kepolisian dan TNI serta Kades Sekecamatan Luwuk Timur.

Kegiatan itu dimaksudkan, agar Program vaksinasi yang diseleggarakan dapat terlaksana sesuai harapan bersama demi utuk mengurangi angka penularan.

Dengan satu harapan, agar warga yang belum mendapat vaksinasi dapat berpartispasi dengan mendatangi lokasi kegiatan sekaligus memvaksikan dirinya.
"Tidak perlu takut dan khawatir mari kita sama - sama datang dan hadir demi terselenggaranya kegiatan ini," ujar salah seorang pengurus FPLT.

Sementara itu, Pimpinan redaksi Swara Luktim, Irsan Labatjo menyatakan dukungannya atas upaya para pemuda yang telah mengambil langkah kongkrit dalam membantu pemerintah dan masyarakat untuk menekan angka penularan Covid."Sangat mensuport kegiatan vaksinasi massal yang di selenggaran FPML dan Forkopimcam semoga  kegiatan tersebut berlangsung aman,lancar,dan sukses," tutur Irsan.***

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kades dan Warga Gotong Royong Bangun Pintu Gerbang Mesjid Nurul Huda Desa Lokotoy

Habbly Louto, Dari Kampung Berhasil Merumput Hingga Kancah Nasional

Pemdes Boitan,BPD dan Masyarakat Gelar Baksos Persiapan Lomba 9 K