Waktu Dekat DPAC PKB Luwuk Timur Bakal Dibentuk


Pelaksanaan Muscab Pkb beberapa bulan lalu (Foto)

SWARA LUKTIM- Dalam waktu dekat, pengurus Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kecamatan Luwuk Timur bakal dibentuk. Itu diyakini, setelah Musyawarah Cabang (Muscab) PKB zona timur usai dilaksankan beberapa bulan yang lalu.
"Ada beberapa poin penting yang disampaikan pada Muscab itu. Salah satunya, pembentukan Dewan pimpinan anak cabang partai kebangkitan bangsa di setiap kecamatan. Dan berdasarkan informasi yang diterima, dalam waktu dekat nanti komposisi pengurus DPAC-PKB di 23 kecamatan sudah harus terbentuk. Termasuk DPAC-PKB Luwuk Timur jelas kader PKB Luwuk Timur, Irsan Labatjo, Senin (7/6).
Meski begitu sambung dia, waktu dan mekanisme pembentukannya menjadi kewenangan pimpinan cabang. "Intinya kita tetap menunggu keputusan dari Dewan pimpinan Cabang," ujarnya.
Sementara itu, ketua DPC- PKB kabupaten Banggai, H Syarifudin Husain SH MH membenarkan hal tersebut. Menurutnya, secara preogratif sudah ada beberapa  pengurus inti DPAC yang terbentuk walaupun belum secara konflit. Sehingga dalam waktu dekat nanti, kepengurusan DPAC-PKB di masing-masing kecamatan akan dibentuk kembali. "Mudah-mudahan kedepannya, kerja-kerja partai sudah mulai berkurang sehingga pembentukan pengurus DPAC-PKB cepat terealisasi," tutup H Udin sapaan akrabnya.(Tm)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kades dan Warga Gotong Royong Bangun Pintu Gerbang Mesjid Nurul Huda Desa Lokotoy

Habbly Louto, Dari Kampung Berhasil Merumput Hingga Kancah Nasional

Pemdes Boitan,BPD dan Masyarakat Gelar Baksos Persiapan Lomba 9 K