Jelang Porkab, Kartar Luktim Lakukan Persiapan



SWARA LUKTIM- Menjelang pelaksanaan pekan olah raga kabupaten (Porkab) Banggai yang dijadwalkan pada september-oktober 2021 mendatang, Karang Taruna Luwuk Timur lakukan persiapan. "Persiapan kami untuk mengikuti Porkab nanti sudah kami lakukan sejak beberapa bulan kemarin. Ada beberapa cabang olahraga (cabor) yang sudah kami giatkan," ungkap ketua Kartar Luktim Rendy Ahmad, Rabu (9/6).
Dia mengatakan, persiapan Luktim untuk mengikuti Porkab tinggal tahap pemantapan. Pasalnya sejumlah nama atlit yang dipersiapkan untuk mengikuti pesta olahraga itu sudah dikantonginya. Meski begitu, dalam hal pemilihan atlit, ada mekanisme yang dibentuk agar perekrutannya tidak menimbulkan kesenjangan.
"sekarang ini kami tinggal membangun kordinasi dan kerja sama dengan pemerintah kecamatan. Tujuannya agar, pemerintah kecamatan dapat mensuport keikutsertaan kami pada Porkab akan datang, dengan membuka ruang pada sejumlah investor agar dapat memberi dukungan penuh pada kontingen kami nanti. Menyangkut pemilihan atlit, akan ada tim khusus yang menentukanmya?" Pungkas Rendi.(Tm)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kades dan Warga Gotong Royong Bangun Pintu Gerbang Mesjid Nurul Huda Desa Lokotoy

Habbly Louto, Dari Kampung Berhasil Merumput Hingga Kancah Nasional

Pemdes Boitan,BPD dan Masyarakat Gelar Baksos Persiapan Lomba 9 K