137 Warga Terima Kartu Keluarga Sejaterah (KKS) Program Perluasan Bantuan Pangan Non Tunai

Camat Luktim AB Lasantu bersama Petugas TKSK Luwuk Timur menyerahkan KKS kepada warga selasa (21/9) di Kantor Desa Kayutanyo

Swara Luktim -Camat Luwuk Timur AB Lasantu menyerahkan secara simbol Kartu Keluarga Sejatrah (KKS) Program perluasan Bantuan Pangan Non (BPNT) kepada warga penerima program, dampak dari wabah Covid 19 Selasa (21/9) kemarin.

Pembagian KKS di laksanakan di Kantor Desa Kayutanyo, di hadiri Petugas Tenaga Kesejateraan Sosial Kecamatan (TKSK) Suharto Latekeng dan Petugas Bank Mandiri serta Warga penerima program.

Camat AB Lasantu menjelaskan bahwa,KKS yang di salurkan merupakan program  perluasan penerima prgram sembako BPNT.Dia mengatakan sebanyak 137 kk dari 13  Desa di Luwuk Timur menjadi peserta tambahan pada program tersebut,"ini merupakan upaya pemerintah dalam membantu dan melihat kondisi masyarakat saat ini,  akibat  dari Pandemi Covid 19." jelasnya 

Camat berharap bantun subsidi sebesar 200 ribu dapat di manfaatkan dengan sebaik baiknya.

Selain dapat meringankan beban warga,bantuan ini dapat mencukupi kebutuhan pangan masyarakat,"tidak menutup kemungkinan akan ada tambahan lagi kedepan."tuturnya.

Semenatara itu petugas KTSK Luwuk Timur Suharto Latekeng mengatakan program ini merupakan perluasaan dari Bantuan Pangan Non Tunai kepada warga yang namanya tidak lagi tercover pada program BST,"artinya warga yang sebelumnya menerima BST namun namanya tidak tercover dan setelah di cek datanya, nama nama penerima ini masuk dalam daftar KKS maka di alihkan ke Program sembako  tersebut."ujarnya 

Dia juga berharap dengan adanya bantuan ini warga dapat menggunakan sebaik baiknya.Setelah ini saya harapkan  kepada warga penerima program, untuk mengecek kartu tersebut ke agen atau E warung  memastikan apakah kartu tersebut sudah aktif atau belum,karena kemungkinan besar awal  oktober sudah dapat di manfaatkan."ucapnya

Dia juga menambahkan bahwa, dari 13 desa yang ikut dalam penyerahan KKS,baru satu Desa yang belum diserahkan,"tinggal Desa uwedikan yang belum kita serahkan,ini karena Desa tersebut tidak hadir dalam kegiatan Penyerahan itu."tandasnya.(al)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kades dan Warga Gotong Royong Bangun Pintu Gerbang Mesjid Nurul Huda Desa Lokotoy

Habbly Louto, Dari Kampung Berhasil Merumput Hingga Kancah Nasional

Pemdes Boitan,BPD dan Masyarakat Gelar Baksos Persiapan Lomba 9 K