Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2024

Mda Alkhaert Lobu Laksanakan Ujian Akhir Perguruan,Kepsek: Semoga Lulus Seratus Persen

Gambar
Swaraluktim,Lobu - Mda Alkhaerat Kecamatan Lobu Kabupaten Banggai  melaksanakan ujian akhir perguruan. Kegiatan yang di laksanakan pada hari senin 29 April 2024,di ikuti oleh 11 santri- santriwati.Adapun pengawas ujian yakni 2 orang yang notabenenya sebagai pendidik, PENGAWAS 1, NURSALIM LASUPU, S,PdI dan Pengawas 2, HARTATI IBRAHIM, S.Pd mereka adalah tenaga pendidik pada salah satu instansi pendidikan yang berada di kecamatan lobu yakni SLTP Negeri 2 Pagimana di Lobu. Ujian akhir Madrasah Diniyyah Awalliyah atau MDA Alkhaeraat Kecamatan Lobu, sudah beberapa kali meluluskan santri dan santriwati terbaik. Hingga yang kesekian kalinya, hari ini kembali melaksanakan ujian akhir mandiri yang pelaksanaannya di wilayah kecamatan lobu. Namun beberapa kali pelaksanaan ujian selalu di satukan dengan MDA Alkhaeraat yang berada di kecamatan-kecamatan lainnya seperti Bunta-Nuhon-Simpang Raya. Namun kali ini MDA Alkhaeraat Kecamatan Lobu sedikit berbeda atau mendapatkan kepercayaan unt

Kotak Amal Nurul Iman Kilongan Digasak Maling

Gambar
Swaraluktim -  Lagi - lagi aksi pencurian kotak amal mesjid kembali terjadi.Kali ini para spesialis pencuri kotak amal menyasar Kotak amal mesjid Nurul Iman Kilongan Kecamatan Luwuk Utara. Aksi pencurian kotak amal tersebut terekam CCTV pada minggu subuh sekitar pukul 03.35 WIB. Dalam rekaman tersebut terlihat dua pemuda memasuki mesjid, satu orang di berada di teras mesjid semtara satu orang lagi berada dalam mesjid. Dengan kondisi aman dan memamfaatkan situasi mesjid sepi,pelaku langsung membawa kabur kotak amal yang berisi sejumlah uang. Alhasil marbot mesjid Nurul Iman Kilongan mengalami kerugian sekitar 2 jutaan lebih. Dalam rekaman CCTV yang menyebar diketahui ke dua pelaku satu menggunakan kaos putih dan satu menggunakan kaos hitam datang kedalam masjid dengan santai. Ketika berada didalam masjid pelaku tampak memantau situasi dan mendekati kotak amal dan melakukan aksi pencurian. Hingga berita ini tayang masih belum didapatkan informasi apakah pihak pengurus masjid

Pemdes Boitan,BPD dan Masyarakat Gelar Baksos Persiapan Lomba 9 K

Gambar
Swaraluktim - Dalam ranga mengikuti kegiatan lomba 9 K (Keteladanan,Kebersihan,Ketertiban,Keamanan,Kebersamaan,Keindahan,Kerindangan,Kesehatan,Keterbukaan) Sd Negri Bantayan 1 desa Boitan Kecamatan Luwuk Timur,bersama Pemdes,BPD serta masyarakat melakukan baksos. Kegiatan tersebut di pimpin langsung Kades Boitan Dahlan lambause. Dahlan menjelaskan dengan adanya Program  diharapkan agar menjadi bersih, sehat, tanpa sampah dan kelas lebih tertata. “Ini adalah program sekolah yang seyogiyanya di terapkan sebagai indikator untuk mendapatkan  kategori kelas terbersih dan kategori kelas yang membutuhkan pembinaan, harapannya dengan kegiatan ini siswa lebih peduli terhadap lingkungan terutama kelas yang mereka gunakan sehari-hari sebagai sarana pembelajaran agar suasana belajar lebih nyaman,” jelasnya. Amatan media ini,pihak sekolah,pemdes,bpd serta masyarakat berjibaku melakukan persiapan,pembersihan dan pasangan pagar sekolah,Jumat,(26/4).

Tpu dan Wisata Pantai Louk yang Terabaikan

Gambar
Swaraluktim - Kondisi tempat pemakaman umum (TPU) serta distinasi wisata pantai Louk desa Louk Kecamatan Luwuk Timur Kabupaten Banggai terabaikan. Pantaun media ini,areal TPU berada di jalan poros serta dekat pemukiman warga itu kondisinya tidak terawat lagi,hal itu terlihat pagarnya telah rusak juga halamannya sudah di tumbuhi rumput. Selain TPU,kondisi wisata pantai louk yang merupakan satu - satunya inovasi desa turut memprihatinkan. Bagaimana tidak,selain sudah di tumbuhi remput setinggi orang dewasa dan nyaris tak terlihat lagi.Bahkan kemungkinan besar bangunan yang ada di dalam wisata tersebut juga ikut rusak. Mantan Kades Louk Marwati saat di konfirmasi menyayangkan sikap Pemdes yang tidak perduli lagi wisata tersebut. Pada hal kata dia,inovasi tersebut merupakan aset desa yang harus di jaga dan di pelihara. Tidak hanya itu hadirnya inovasi tersebut sudah banyak membantu pembanguan mesjid yang ada di desa Louk,"ungkapnya