Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2022

Mengawali Tugas Sebagai Camat Luwuk Timur,Zainudin Saluki Hadiri Penyerahan BLT - DD Bulan April Tahun Anggaran 2022 di Desa Kayutanyo

Gambar
SWARA LUKTIM -Mengawali tugas sebagai Camat Luwuk Timur.Zainudin Saluki di dampingi Sekcam Luwuk Timur hadir dalam penyerahan diri BLT - DD bulan April Tahun anggaran 2022 di desa Kayutanyo,Rabu (27/4/2022) kemarin. Pada kesempatan itu Camat Luwuk Timur Zainudin turut memberikan arahan tentang penggunaan bantuan tersebut.Diapun berharap agar masyarakat yang tercover pada bantuan BLT - DD dapat di manfaatkan dan di pergunakan sebaik mungkin Bersamaan dengan itu pula,Zainudin juga turut menyerahkan bantuan kelompok perempuan tahun anggaran 2022. "Semoga apa yang di berikan ini dapat di manfaatkan guna menopang ekonomi masyarakat sebagai upaya meningkatkan kreativitas masyarakat kedepan," tandasnya. Kades Kayutanyo Yanti R Saini juga berharap kedepan dengan adanya bantuan ini baik itu BLT - DD maupun bantuan kelompok dapat di kelolah dengan baik.Sehingga apa yang menjadi harapan Pemdes berjalan sesuai apa yang di harapkan. " Untuk BLT - DD tahun anggaran 2022

Kerap Terjadi Kecelakan di Jalan Poros Dusun II Bayu,Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Berlubang

Gambar
SWARA LUKTIM -Kerap menimbulkan masalah saat melintasi jalan poros di dusun II Bayu desa Louk Kecamatan Luwuk Timur Kabupaten Banggai,akibat jalan penuh lubang. Warga setempat berinistif dan bergotong royong memperbaiki jalan penuh lubang itu.Kegiatan tersebut di lakukan secara sukarela yang di pusatkan di dua titik yakni dusun II Bayu dan dusun III Lambangan desa Louk,Rabu (27/4/2022). Kisman Latif warga dusun II Bayu menuturkan kegiatan ini merupakan inisiatif warga setempat untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengguna jalan. Di karenakan jalan juga ini kerap menimbulkan masalah yang berakibat fatal bagi pengguna jalan.Bahkan tidak hanya satu dua orang pengendara yang jatuh karena menghindar dari kubang yang badan jalan itu," ungkap Kisman  Oleh karena itu untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengguna jalan,kami melakukan aksi sosial dengan menimbun dan mengecor lubang yang berada di badan jalan,"ujarnya. "Meski dengan alat seadana serta

Borong Takjil Untuk Buka Puasa,Iman Pampawa Tak Lupa Bagi - Bagi Rezeki Kepada Warga

Gambar
  SWARA LUKTIM - Berbagi kepada masyarakat sudah menjadi hal biasa bagi Iman Pampawa.Bukan hanya di bulan - bulan biasanya kegiatan sosial itu di lakukannya.Akan tetapi di bulan suci  Ramadhan,Iman juga tidak lupa menyisikan rezeki untuk berbagi kepada masyarakat. Hal itu seperti terpantau  awak media beberapa waktu lalu.Iman terlihat memborong berbagai macam takjil.Didampingi sang sopir takjil yang di borongnya itu, selain untuk buka bersama dengan para karyawannya juga di berikan kepada warga. Tidak hanya itu amatan media ini,memperlihatkan sosok murah senyum dan berjiwa sosial itu menyisikan rezeki kepada para penjual maupun warga yang berada di lokasi tepatnya di muka mesjid desa Biak Kecamatan Luwuk utara Kabupaten Banggai. Sala seorang penjual takjil kepada awak media menuturkan selain membeli takjil mereka,Iman juga memberikan sedikit rezekinya kepada kami,"ungkap warga  Warga itu mengatakan dari awal puasa Iman selalu mendatangi warga yang berjualan di tempat t

4 Desa di Luwuk Timur Telah Menyalurkan BLT - DD Rp 900.000 Tahun 2022

Gambar
SWARA LUKTIM - Penyaluran Bantuan Lansung Tunai ( BLT - DD) tahun anggaran 2022 di beberapa desa di Luwuk Timur Kabupaten Banggai mulai di salurkan. Sebagai mana informasi yang di rangkum media ini,di Luwuk Timur terdapat empat desa dari 13 desa yang sudah menyalurkan BLT - DD.Adapun desa yang di maksud antara lain,desa Louk,Lontos,Pohi dan Kayutanyo. Penyaluran BLT - DD, di awali dari desa Louk,kemudian Lontos,menyusul Pohi dan Kayutanyo.Semetara untuk desa - desa lain akan mengikuti dalam waktu dekat ini. Kepala desa Pohi Sahrial R Ahmad kepada media ini mengatakan BLT - DD untuk desa Pohi sebanyak 84 KPM. Selanjutnya kata dia,setiap KPM menerima bantuan yang di anggarkan melalui Dana Desa itu sebesar Rp 900.000 untuk tiga bulan yakni dari bulam Januari - Maret. Untuk desa Pohi sendiri Alhamdullilah BLT - DD sudah kami salurkan,Kamis (14/4) malam kemarin.Kegiatan penyaluran BLT - DD di hadiri pendamping desa,BPD dan aparat desa di Balai Pertemuan Umum setempat," tera

Isi Ceramah Ramadhan Di Hunduhon, Ini Pesan Ustad Masran

Gambar
SWARA LUKTIM-  Tim Safari Ramadhan dari Ikatan Alumni Madrasah Alkhairat (IKMAL) Banggai melakukan safari Ramadhan di masjid Nurul Jama'ah Desa Hunduhon Kecamatan Luwuk Timur, Sabtu (9/4/2022). Dengan menghadirkan Ustad H. Masran S. Abadjia, S.Pd, M.Pd, sebagai penceramah, kedatangan tim safari ramadhan disambut langsung oleh salah satu alumni Madrasah Alkhairat yang juga sebagai Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan Luwuk Timur, Usman Jayadi, S.Ag, M.Ag. Sebelum shalat Tarawih dilangsungkan, ustad Masran langsung menyampaikan isi ceramahnya dengan mengangkat sebuah tema yakni Keutamaan dibulan suci ramadhan. Pada intinya, ceramah yang disampaikan oleh salah satu Ustad kondang di kabupaten Banggai ini lebih merujuk pada arahan dan ajakan kepada sesama umat islam untuk selalu menjaga silaturahim agar dapat tercipta sebuah keharmonisan dilingkungan keluarga dan masyarakat. "Bulan ramadhan ini adalah bulan yg penuh ampunan. Adapun amalan yg harus kita lakukan sal

Muhammad Samiun Aleg PKS,Berbagi bersama Warga Pohi

Gambar
SWARA LUKTIM- Banyak hal yang dilakukan oleh setiap orang dibulan suci ramadhan. Tentunya hal itu untuk menambah kualitas amal ibadah seseorang. Seperti yang dilakukan oleh Muhammad Samiun L.Agi, Jumat (8/4/2022). Kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang juga anggota legislatif (Aleg) DPRD Kabupaten Banggai itu mengunjungi warga desa Pohi sekaligus berbagi kebaikan kepada masyarakat setempat usai shalat isya dan Tarwih dirumah salah satu warga. Didampingi kepala desa Pohi Syahrial R Ahmad, aleg PKS Dapil I ini memberikan takjil ramadhan berupa sembilan bahan pokok kepada sejumlah warga. "Mudah-mudahan silaturahim.ini tetap terjaga, karena sesungguhnya silaturahim dapat memperpanjang usia seseorang dan dapat menolak berbagai macam musibah (Bala)," ujar Aleg yang memiliki latar belakang  seorang pengusaha dan tokoh agama itu.  Belum lama ini juga Aleg PKS itu,menyerahkan bantuan berupa mesin gangset untuk masjid Fastabiqul Khairat di dusun II Bayu desa Louk."

Kelebihan Muatan, Truk Pengangkut Kopra Terguling

Gambar
SWARA LUKTIM - Sebuah Truk  bermuatan Kopra dengan nomor polisi DN 8475 HA terguling di ruas jalan kilometer empat atau tepatnya di depan perusahaan kelapa PT Multi Nabati  Sulawesi (Bimoli) Luwuk Utara, Senin (4/4/2022). Beruntung pada peristiwa yang terjadi sekira pukul 17.00 wita itu tidak menelan korban jiwa. Dari informasi yang berhasil dihimpun media ini  menyebutkan, truk yang dikemudikan oleh Hastono (37), warga Salakan, Banggai Kepulauan itu terguling tepat didepan pintu masuk perusahaan Bimoli. Belum diketahui pasti apa penyebab tergulingnya truk pengangkut kopra itu, namun berbagai sumber menyebutkan hal itu karena akibat kelebihan dari muatan truk. Saat kejadian berlangsung, nampak sejumlah karyawan perusahaan dan juga para sopir truk lainnya sigap memberi bantuan dengan memindahkan sejumlah kopra ke truk lainnya. Sementara, posisi truk yang terguling dievakuasi dengan menggunakan alat berat atau Boldozer yang sudah tersedia dikawasan perusahaan. (SAS)

Pusat Jajanan Takjil di Jalan Urip Sumihardjo Paling Ramai di Serbu Warga

Gambar
SWARA LUKTIM- Seperti puasa ditahun sebelumnya, pusat jajanan takjil buka puasa menjadi sasaran serbuan warga. Dari pantauan awak media,sejumlah tempat penjualan takjil yang tersebar dikota Luwuk, pusat jajanan takjil dijalan Urip Sumihadjo, Kelurahan Jole, menjadi yang paling ramai dikunjugi pembeli saat jelang buka puasa sejak hari pertama Minggu, (3/4/2022). Sejumlah pedagang ditempat itu mulai menggelar jajanannya dari pukul 14:30 hingga 17.00 Wita. "kitorang ba jual kue disini mulai dri tadi jam setengah tiga," kata salah seorang warga jolek.  Pantaun media juga memperlihatkan bahwa pusat jajanan yang berada dijalur utama kota Luwuk-Toili itu sedikit menghambat arus lalulintas saat memasuki waktu berbuka puasa. Akibatnya, kemacetan tak dapat terhindarkan. Namun begitu, suasana ditempat itu tetap terpantau aman dan kondusif. (SAS)

Bentuk Karakter Islam,Kades Baya Isi Bulan Ramadhan Dengan Lomba Keagaman

Gambar
SWARA LUKTIM - Dalam rangka membentuk karakter islam di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah 2022 masehi. Pemerintah desa Baya Kecamatan Luwuk Timur Kabupaten Banggai akan menggelar  berbagai lomba keagaman. Itu di sampaikan Kades Baya,Rusli Sunia saat memberikan sambutan usai melaksanakan sholat Isya di mesjid Nurut Takhir desa Baya,Sabtu (2/3/2022) malam. Rusli mengatakan kegiatan lomba keagaman di lakukan dalam rangka mengisi kegiatan bulan suci Ramadhan.Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembentukan karakater islam di desa Baya. Adapun kegiatan lomba yang akan di gelar,lomba Adzan dan ceramah.Lomba tersebut akan di ikuti dari tingkat anak - anak sampai orang dewasa. "Insah Allah dalam waktu dekat ini kegiatan akan kita laksanakan,untuk sememtara kita masih susun rangkaian kegiatannya,'" ujar Kades Dia menambahkan dalam kegiatan lomba nanti,dirinya juga akan menyertakan aparat desanya untuk berpartisipasi mengikuti kegiatan tersebut. "Jadi pada lom

Bentuk Karakter Islam,Kades Baya Isi Bulan Ramadhan Dengan Lomba Keagaman

  SWARA LUKTIM - Dalam rangka membentuk karakter islam di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah 2022 masehi. Pemerintah desa Baya Kecamatan Luwuk Timur Kabupaten Banggai akan menggelar  berbagai lomba keagaman. Itu di sampaikan Kades Baya,Rusli Sunia saat memberikan sambutan usai melaksanakan sholat Isya di mesjid Nurut Takhir desa Baya,Sabtu (2/3/2022) malam. Rusli mengatakan kegiatan lomba keagaman di lakukan dalam rangka mengisi kegiatan bulan suci Ramadhan.Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembentukan karakater islam di desa Baya. Adapun kegiatan lomba yang akan di gelar,lomba Adzan dan ceramah.Lomba tersebut akan di ikuti dari tingkat anak - anak sampai orang dewasa. "Insah Allah dalam waktu dekat ini kegiatan akan kita laksanakan,untuk sememtara kita masih susun rangkaian kegiatannya,'" ujar Kades Dia menambahkan dalam kegiatan lomba nanti,dirinya juga akan menyertakan aparat desanya untuk berpartisipasi mengikuti kegiatan tersebut. "Jadi pada lomba nanti s

Kerap di Jadikan Tempat Persinggahan Hewan Ternak,Lapangan Sepak Bola Hunduhon Penuh Dengan Kotoran Sapi

Gambar
SWARA LUKTIM -Lapangan sepak bola desa Hunduhon Kecamatan Luwuk Timur Kabupaten Banggai kerap menjadi tempat persinggahan segerombol hewan ternak. Bukan kali ini saja,namun lapangan tersebut sudah menjadi langganan para hewan ternak untuk mencari makan,akibatnya lapangan itu penuh dengan kotoran ternak. Ketua KT Hunduhon Rendy Ahmad kepada awak media menuturkan akhir - akhir ini persoalan hewan ternak menjadi sorotan pemuda dan penggiat olaraga. Pasalnya lapangan sepak bola yang seyoginya di jadikan tempat olaraga,mala menjadi kandang hewan ternak yang setiap hari menghiasi lapangan sepak bola. '"Ini bukan baru kali pertama,hewan ternak di biarkan pemiliknya berkeliaran di tempat umum,tidak hanya menggangu pemandangan,juga fasilitas umum,bahkan dapat berakibat fatal bagi pengendara bermotor,"ujarnya  Terlebih kata dia,lapangan sepak bola,kerap menjadi tempat persinggahan segerombol hewan ternak untuk mencari makan. "Ini fasilitas umum  digunakan untuk keg

Warga Bantayan Sambut Ramadhan Dengan Menggelar Pawai Obor

Gambar
SWARA LUKTIM -Tidak hanya di kota Luwuk saja dalam menyambut bulan suci Ramadhan.Pemerintah dan segenap masyarakat menggelar pawai obor.Melainkan pawai obor yang telah menjadi tradisi umat muslim di indonesia kerap di laksanakan di setiap desa. Seperti yang terlihat,Jumat (1/3/2022) malam.Warga desa Bantayan Kecamatan Luwuk Timur Kabupaten Banggai dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah 2022 Masehi, mereka beramai - ramai turun kejalan menggelar pawai obor. Tidak hanya anak - anak,remaja,akan tetapi para ortuapun ikut meraikan pawai obor dengan mengelilingi ruas sepanjang jalan desa setempat,wargapun terlihat antusias. Pawai obor yang dilaksanakan warga Bantayan berlangsung aman dan lancar.Warga yang mengikuti pawai obor di pandu langsung oleh ketua Pemuda Peduli Desa (PPD),serta Pemdes setempat. Ketua PPD,Amsyar Ince yang juga selaku koordinator pemandu kegiatan pawai obor menuturkan rasa syukur dan bahagianya atas di gelarnya pawai obor. Sebab,di tahun -